Friday, August 26, 2011

Timnas Indonesia Mantapkan Lini Pertahanan

Timnas Yordania akan jadi lawan dalam laga pemanasan terakhir Timnas Indonesia sebelum bertemu Iran di stadion Azadi, Teheran, pada 2 September mendatang. Pemantapan di lini pertahanan, akan jadi pembenahan sebelum bertemu Team Melli, julukan timnas Iran.

Langsung berhadapan dengan Iran di putaran ketiga Pra Piala Dunia (PPD) 2014 Zona Asia Grup E,Firman Utina dan kawan-kawan mencoba untuk mengamankan minimal satu poin. Hasil imbang dirasa akan jadi satu pencapaian terbaik, saat bertemu skuad asuhan pelatih asal Portugal,Carlos Queiroz.

Pertahanan adalah fokus yang akan dibenahi tim besutan Wim Rijsbergen. Sebab, dari dua uji coba yang sebelumnya dilalui timnas, lini pertahanan masih jadi lini yang harus dibenahi.


"Saat bertemu dengan Yordania, kami akan mencoba strategi bertahan dan mengandalkan serangan balik. Kami menekankan perbaikan di lini pertahanan dan sektor penjaga gawang," ungkap asisten pelatih timnas,Liestiadi Jumat (2/8).


Hasil imbang saat dijamu Ali Karimi dan kawan-kawan, bisa dikatakan jadi hasil maksimal jika benar-benar bisa diraih timnas Garuda. Karena hasil yang akan didapat saat bertandang ke markas Iran, menambah semangat juang para pemain timnas saat bertemu Bahrain dan Qatar.


"Curi poin adalah hasil yang sangat bagus. Apapun hasil dari Iran, akan sangat mempengaruhi pertandingan-pertandingan selanjutnya timnas," tandas Liestiadi.  (esa/end)

No comments:

Post a Comment