Tuesday, April 10, 2012

PEDRO RODRIGUEZ : BANGKIT SETELAH LAMA TENGGELAM KARENA CEDERANYA

http://l.yimg.com/j/assets/p/sp/getty/09/fullj.15120a000945fde9f7e2b663cf62023a/15120a000945fde9f7e2b663cf62023a-getty-510187553.jpg
Bertandang ke Mestalla Stadium menghadapi tim kelelawar Valencia, Los Fantasticos tentu mengaharapkan raihan 3 point. Selang dua menit setelah Eric Abidal melakukan gol bunuh diri, Pedro Rodriguez menyamakan kedudukan di menit 14. Meski pertandingan berakhir imbang 2-2, Pedro layak berbahagia karena gol itu menjadi gol pertamanya di Liga Spanyol musim ini.

Namun, hampir tujuh bulan berlalu, senyuman itu mungkin sedikit berubah. Faktor cedera telah merusak produktivitas pemain kelahiran 28 Juli 1987.gol terakhir Pedro untuk Barcelona sudah cukup lama terjadi. Leg kedua perempat final Copa del Rey menjadi momen terakhir sang penyerang mungil merasakan nikmatnya merobek gawang lawan. Ketika itu Pedro mencetak gol kedua Barcelona ke gawang Real Madrid dalam laga yang berakhir imbang 2-2.

Setelahnya, beberapa pertandingan sudah berlalu dan seolah Pedro tidak mengenal lagi cara mencetak gol. HIngga tiba saatnya menghadapi Zaragoza kemarin dia menelurkan sebiji gol untuk kemenangan barca dan tadi malam saat menundukkan Getafe, akhirnya pemain yang bernomor punggung 17 ini berhasil mencetak gol di akhir pertandingan.total gol yang sudah dicetak Pedro dikompetisi la liga sebanyak 3 gol.

Pep mengaku puas dengan permainan anak asuhnya malam ini. Pujian khusus ia berikan untuk Pedro Rodriguez yang menyumbang satu gol dan Alexis Sanchez yang menjebol gawang Getafe dua kali

"Alexis membuat dua gol indah. Tidak mudah bermain di Barca, beradaptasi dengan klub ini. Bila tidak diganggu cedera, ia akan mencetak lebih banyak gol."

"Kami membutuhkan gol dari Pedro. Cedera yang terus menimpanya membuat dia bermasalah sepanjang musim ini. Gol ini penting untuk membawanya kembali ke level semula," tuntasnya.

Kemenangan ini membawa Barca hanya tertinggal satu poin dari Madrid. Los Blancos sendiri baru akan memainkan jornada ke-32 esok saat menyambani rival sekota Atletico Madrid.

http://l.yimg.com/j/assets/p/sp/getty/b1/fullj.99ebffea4c649527677df2cbd2278a5b/99ebffea4c649527677df2cbd2278a5b-getty-510187700.jpg

No comments:

Post a Comment