Wednesday, March 7, 2012

BARCA BANTAI LEVERKUSEN 7-1, MAJU KE PEREMPAT FINAL LIGA CHAMPIONS

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgaHmYdKIYedWMPkm3P4iRWK3GVuhIhM7yRmjeEZQVY_qLeIe1samvvVStbFWalwjvyVKpxjum2CVtY-Zn_jRHY3veN8tg0DJGEv7WiWmG-H2FyhRWetza1CsYeMhzCf1RLYQH0Gpo3y7k/s1600/Concentracio-del-barcelona-al-_54265779161_54115221155_600_244.jpg
Bayer Leverkusen harus tersingkir dari Liga Champions usai dikalahkan Barcelona. Sang pelatih, Robin Dutt, mengakui hasil itu meskipun kekalahan dengan skor telak tersebut begitu menyakitkan untuk timnya.

Leverkusen harus bertandang ke Camp Nou, Kamis (8/3/2012) dinihari WIB dengan modal kekalahan 1-3 di leg pertama babak 16 besar. Bukan tugas mudah untuk Die Werkself membalikkan defisit itu di kandang Barca.

Betul saja Leverkusen akhirnya harus menerima kenyataan langkah mereka terhenti di fase setelah Los Cules menghantam dengan skor telak 7-1 di mana Lionel Messi mencetak lima gol. Gol hiburan hanya bisa diciptakan di penghujung laga lewat Karim Bellaraby.

Ditotal dengan leg pertama maka Stefan Kiessling dkk harus takluk dengan agregat total 2-10. Agregat itu menyamai perolehan klub Jerman lainnya, Werder Bremen, saat kalah dengan jumlah sama dari Lyon musim 2004/2005.

Sebuah kekalahan yang menyakitkan. Begitu nilai Dutt usai 90 menit yang bak mimpi buruk untuk pasukannya. Meski ia mengakui jika timnya inferior di hadapan juara bertahan itu.

"Kekalahan ini sangat menyakitkan meskipun itu diderita dari Barcelona. Kami harus menerima kenyataan, mereka terlalu kuat," tutur Dutt seperti dilansir situs resmi UEFA.

"Kritik akan datang dan kami harus menghadapinya. Hari kami sangat tidak baik. Jika Anda melawan Barcelona, anda harus tampil sempurna," pungkasnya.

Berkat itu Azulgrana selalu lolos ke babak delapan besar dalam lima musim terakhir. Sebuah pencapaian yang sulit disamai oleh tim kuat lainnya macam Manchester United, Real Madrid atau AC Milan sekalipun.

"Kami lolos ke perempatfinal dalam lima tahun terakhir dan itu memperlihatkan mengenai kestabilan yang hebat terbentuk di sini. Ini adalah kompetisi yang paling menyenangkan," ujar Guardiola di situs resmi UEFA.

"Tim yang kami hadapi malam ini adalah yang menyingkirkan Valencia dan beberapa hari lalu mengalahkan Bayern Munich. Itu sudah menggambarkan mengenai pencapaian kami," sambungnya.

"Kami harus berterima kasih banyak kepada seluruh pemain dan juga staff di klub ini," pungkasnya.
http://media4.fcbarcelona.com/media/asset_publics/resources/000/013/344/size_640x360/2012-03-07_BARCELONA-B._LEVERKUSEN_51.v1331158868.JPG

No comments:

Post a Comment